Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2018

Belajarlah Berubah Layaknya Elang

Gambar
Perubahan adalah sebuah keniscayaan. Setiap makhluk hidup akan dihadapkan pada pilihan-pilihan dalam tuntutannya untuk berubah. Tentu, perubahan yang diharapkan adalah perubahan ke arah kebaikan. Bicara tentang perubahan, alangkah baiknya kita belajar dari seekor elang. Elang merupakan hewan berjenis unggas yang memiliki rentang umur panjang sampai sekitar 70 tahun. Namun, untuk sampai pada usia 70 tahun itu, Elang harus melalui suatu fase perubahan yang tidak mudah. Pada usia sekitar 40 tahun, Elang harus menghadapi kondisi biologis pada tubuhnya. Paruhnya akan bertambah panjang dan membengkok bahkan sampai melukai bagian dadanya. Cakarnya pun juga begitu, sehingga membuat cengkramannya pun tidak sekuat dahulu. Bulu-bulu pada sayapnya bertambah lebat dan tebal, sehingga membuat elang bertambah berat. Pada kondisi tersebut, Elang dihadapkan pada dua pilihan. Pertama menunggu waktu ajal menjemputnya. Atau kedua harus melalui suatu fase perubahan selama 150 hari yang sangat berat